MARTABAK MANIS / TERANG BULAN



Bahan-bahan :
  • 250 Gr Tepung Segitiga
  • 15 Gr Susu Bubuk
  • 1/4 sdt Baking Powder
  • 50 grm Gula Pasir
  • 1/4 sdt Garam
  • 300 ml Air
  • 1/2 Sdt Ragi
  • 1/4 Sdt Vanili
  • 3 btr Telur Ayam
  • 30 gr Gula Pasir
  • 3/4 Soda Kue
  • 25 gr Margarin (lelehkan)
  • Toping:
  • susu Kental
  • Coklat Batang (parut)
  • keju

Cara Membuat :
  1. Campur terigu, susu bubuk, baking powder , gula pasir halus, vanili bubuk dan garam. Aduk rata
  2. Tuang air sedikit demi sedikit, sambil dikeplok" menggunakan wishk
  3. Tambahkan ragi instan . Aduk rata dan diamkan selama 30 menti. (*) Setelah 30 menit, kocok lepas telur dan gula pasir, kemudian tuangkan ke campuran tepung terigu sambil di aduk. (*) terakhir masukan soda kue dan margarin yang telah di lelehkan. Aduk rata.
  4. Panaskan Teflon biasa / teflon anti lengket (dengan penutup kaca) (taburkan gula apabila mencair adonan bisa di masukan) , putar- putar wadah hingga membentuk pinggiran tipis, setelah adonan bergelembung, kecilkan api(saat pemasukan adonan api juga jgn terlalu besar biar tdk gosong) . Tunggu hingga matang, angkat adonan.
  5. Olesi martabak yg telah matang dengan margarin, dan taburi toping sesuai selera. Martabak manis homemade siap di sajikan 
  6. Setelah di beri toping coklat dan keju
Share on Google Plus

About Unknown

Terimakasih atas kunjungan anda, sebarberbagi adalah Media Literasi yang mengharapkan tersampainya informasi Literasi lebih dari sekadar membaca dan menulis, namun mencakup keterampilan berpikir menggunakan sumber-sumber pengetahuan dalam bentuk cetak, visual, digital, dan auditori.

0 comments:

Post a Comment